Desa Beloro Kukar Siap Menatap Usia 120 Tahun
Desa Beloro, Kecamatan Sebulu, Kabupaten Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur sebentar lagi masuk ke dalam usia 120 tahun.
Tenggarong, intuisi.co-Desa Beloro merupakan salah satu kawasan di Kecamatan Sebulu. Usianya lebih dari satu abad. Dan dalam waktu dekat Desa Bloro bakal kembali bertambah usia. Saat ini pemdes sedang menyusun rangkaian kegiatan puncak peringatan hari ulang tahun desa.
Kepala Desa Beloro, Muhammad Muhtar, menjelaskan, saat ini persiapan festival untuk memperingati HUT desa sudah mencapai 90 persen. Secara teknis, persiapan festival ini dilakukan secara swadaya antara pemerintah desa bersama masyarakat.
“Acara ini dilaksanakan melalui gotong royong dengan melibatkan seluruh perangkat desa,” ujarnya pada Selasa, 10 Oktober 2023.
Muhtar juga menjelaskan bahwa beberapa pihak yang turut membantu dalam persiapan acara ini, yaitu Badan Permusyawaratan Desa (BPD), lembaga adat, ketua rukun tetangga (RT), Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK), dan tokoh masyarakat setempat.
“Adapun acara puncak akan menampilkan berbagai hiburan masyarakat, termasuk penampilan seorang disc jockey (DJ) asal Tenggarong dan hiburan lainnya,” imbuhnya.
Selain itu, kata dia, untuk pembiayaan kegiatan tersebut, desa menerima bantuan dari beberapa donatur. Mulai dari sumbangan masyarakat setempat, pihak Kecamatan Sebulu, hingga beberapa pengusaha di sekitar desa.
“Tokoh masyarakat di desa juga turut mendukung acara ini dengan memberikan sumbangan, sehingga kegiatan ini dapat berjalan dengan lancar,” tandasnya. (*)