Disnakertrans Kaltim Bakal Pakai Srikandi Tahun Depan
Disnakertrans Kaltim siap menerapkan aplikasi Sistem Informasi Kearsipan Dinamis Terintegrasi (Srikandi) secara efektif pada 2024 mendatang.
Samarinda, intuisi.co-Penerapan aplikasi Srikandi di Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Kaltim merupakan langkah strategis dalam meningkatkan kualitas pelayanan publik.
Aplikasi ini diharapkan dapat membantu dinas tersebut dalam mengelola arsip secara lebih efektif dan efisien, serta meningkatkan transparansi dan akuntabilitas pengelolaan arsip. Sebagian Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di Kaltim sudah memakai aplikasi Srikandi ini.
“Aplikasi ini memiliki sejumlah manfaat baik. Sudah ada operator. Mungkin tahun depan,” ujar Kepala Disnakertrans Kaltim, Rozani Erawadi saat dihubungi pada Minggu, 26 November 2023.
Lebih lanjut, Rozani mengatakan penerapan aplikasi Srikandi di Disnaker Kaltim masih dalam tahap persiapan. Saat ini, Disnaker Kaltim masih mempersiapkan sarana dan prasarana. Untuk menunjang penerapan penggunaan aplikasi Srikandi. “Kami akan memperbaiki sarana prasarana dan mudah-mudahan bisa efektif melaksanakan aplikasi Srikandi ini,” katanya.
Rozani berharap penerapan aplikasi Srikandi ini dapat berjalan lancar dan realisasi penggunaan Srikandi di dinasnya sesuai dengan target yang telah ditetapkan. Ia juga berharap, aplikasi ini dapat memberikan manfaat yang optimal bagi Disnaker Kaltim.
“Kami ingin aplikasi Srikandi di Disnaker Kaltim dapat berjalan lancar dan sesuai dengan target yang telah ditetapkan,” pungkasnya. (Disnakertrans/Adv/Ina)