KPU Kukar

KPU Kukar Dorong Peningkatan Partisipasi Pemilih

KPU terus melakukan sosialisasi di wilayah yang tingkat partisipasi pemilihnya masih rendah agar masyarakat mau menggunakan hak suara.

Tenggarong, intuisi.co – Upaya KPU Kukar melakukan peningkatan partisipasi pemilih di Pilkada Kukar terus dilakukan. Sosialisasi pun dilakukan mulai dari tingkat desa hingga kabupaten. Termasuk kepada para komunitas serta kelompok masyarakat.

Komisioner KPU Kukar, Nofand Surya Gafillah mengatakan, hal ini dilakukan untuk memahamkan dan memberi imbauan agar masyarakat datang ke Tempat Pemilihan Suara (TPS) untuk menggunakan hak suaranya.

“Meskipun saat prosesi pemilihan masih dalam kondisi Covid- 19, tetapi tetap berupaya agar jumlah partisipasi pemilih meningkat,” ujar Nofand.

Untuk Jumlah partisipasi Pilkada 2015 sekitar 56 persen. Sementara Pada tahun ini diharapkan bisa mencapai hingga 77 persen.

KPU lanjut Nofand, terus melakukan melakukan sosialisasi di wilayah yang tingkat partisipasi pemilihnya masih rendah. Sehingga terus diberikan pendidikan pemilihan dan informasi terkait Pilkada di Kukar.

Kegiatan sosialisasi yang digelar secara tatap muka masih diperkenankan, namun tetap dengan regulasi berdasarkan Surat Edaran Bupati yang berlaku dan juga tetap memperhatikan protokol Covid-19.

“Kita berharap upaya tersebut membuahkan hasil,” katanya. (*)

Tags

Berita Terkait

Back to top button
Close

Mohon Non-aktifkan Adblocker Anda

Iklan merupakan salah satu kunci untuk website ini terus beroperasi. Dengan menonaktifkan adblock di perangkat yang Anda pakai, Anda turut membantu media ini terus hidup dan berkarya.