HeadlineSorotan

Ledakan Kasus di Kaltim, Total Konfirmasi Positif Covid-19 Tembus 134 Kasus

Kasus covid-19 di Kaltim semakin masif. Ada 15 tambahan pasien terkonfirmasi sekaligus pada 30 April 2020. Membuat total kasus Kaltim mencapai 134.

Samarinda, intuisi.co – Ledakan kasus covid-19 kembali terjadi di Kaltim. Pada penutup April 2020 ini, bertambah lagi 14 kasus positif di provinsi ini. Sebelas sekaligus terkonfirmasi di Berau. Tiga lainnya dari Balikpapan.

Secara nasional, terdapat tambahan 347 pasien pada 30 April 2020. Membuat total kasus di Indonesia mencapai 10.118 kasus akumulatif. Dari tambahan sekian kasus pada Kamis ini, 15 di antaranya terkonfirmasi di Kaltim.

Dari sekian kasus tersebut, sebelas di antaranya terkonfirmasi di Berau. Dalam rilisnya, Bupati Berau Muharram mengonfirmasi pasien positif tersebut berusia 21 hingga 54 tahun. Dengan hampir seluruhnya berasal dari cluster Gowa. Meliputi warga Berau di Kelurahan Rinding Kecamatan Teluk Bayur; juga Kelurahan Tanjung Redeb, Kelurahan Gunung Panjang, Kelurahan Kp Bugis di Kecamatan Tanjung Redeb. Selain itu warga Trans Sambaliung dan Limunjang di Kecamatan Sambaliung. Selebihnya warga Biduk-Biduk.

Adapun satu kasus di Limunjang, Keamatan Sambaliung, merupakan kontak erat serumah dengan kasus Berau 5. Pasien dengan kode Berau 19 ini, adalah perempuan 23 tahun berinisial GFI, serumah dengan Berau 5, perempuan inisial SN, yang merupakan pelaku perjalanan dari luar daerah. Dengan demikian, telah terjadi kasus transmisi lokal di Berau.

Tambahan Cluster Gowa

Sementara tiga kasus positif di Balikpapan, disebutkan Wali Kota Balikpapan Rizal Effendi, salah satunya adalah perempuan 30 tahun. Seorang ibu rumah tangga. Satu kasus lainnya laki-laki 35 tahun, pelaku perjalanan dari Surabaya, seorang pekerja swasta. Dan satu yang terakhir, merupakan laki-laki usia 16 tahun dari cluster Gowa.

Satu kasus terakhir adalah pasien dari Bontang. Disebutkan Kepala Dinas Kesehatan Bontang, Bahauddin, pasien tersebut adalah laki-laki umur 56 tahun dari cluster Gowa. Dengan demikian, hingga saat ini jumlah kasus akumulatif covid-19 Kaltim mencapai 133 kasus. Balikpapan masih penyumbang pasien terbanyak dengan total 32 kasus. (*)

 

View this post on Instagram

 

Tak kenal maka tak sayang. Maka biarkan perkenalan ini mendahului kisah kasih kami dan Anda untuk tahun-tahun yang akan datang. Intuisi adalah media dalam jaringan yang berdomisili di Samarinda, Kalimantan Timur. Menayangkan berita seputar Kaltim dan dunia sejak 3 Februari 2020. Menyuguhkan informasi yang dikemas secara mendalam, deskriptif, dan akurat. Diperkuat sumber daya manusia berkompeten dan pengalaman di bidangnya. Memastikan setiap produk diluncurkan memenuhi ketentuan sebagaimana nilai-nilai dalam kode etik jurnalistik. Kenali juga kami lebih dalam dengan mengikuti akun media sosial kami seperti @intuisimedia di Instagram, @intuisimedia di Twitter, serta intuisi.co di Facebook. #kaltim #kalimantantimur #intuisi #intuisimedia

A post shared by intuisi.co (@intuisimedia) on

Tags

Berita Terkait

Back to top button
Close

Mohon Non-aktifkan Adblocker Anda

Iklan merupakan salah satu kunci untuk website ini terus beroperasi. Dengan menonaktifkan adblock di perangkat yang Anda pakai, Anda turut membantu media ini terus hidup dan berkarya.