HeadlinePemprov Kaltim

Petugas BPBD PPU Berjibaku Padamkan Karhutla di Desa Giripurwa

Petugas BPBD PPU padamkan karhutla di Desa Giripurwa seluas 0.5 hektar dengan bantuan DPKP Pos Petung dan Bhabinkamtibmas.

Samarinda, intuisi.co – Api berkobar di lahan seluas 0.5 hektar milik Tri Muliadi di RT 2 Desa Giripurwa Kecamatan Penajam Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU). Kebakaran hutan dan lahan (karhutla) ini terjadi pada Senin (20/11/2023) siang.

Laporan kebakaran segera sampai ke telinga petugas Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) PPU. Tanpa menunggu lama, mereka langsung bergerak menuju lokasi kejadian.

“Setelah laporan masuk, Pusdalops BPBD langsung berkoordinasi dengan semua unsur terkait dan menuju lokasi untuk melakukan pemadaman bersama,” terang Kepala BPBD Kaltim Agus Tianur melalui Kepala BPBD PPU Budi Santoso.

Petugas BPBD PPU tidak sendirian. Mereka dibantu oleh DPKP Pos Petung, Bhabinkamtibmas, Ketua RT 02 dan Ketua RT 16. Mereka bekerja sama untuk memadamkan api yang menghanguskan semak belukar, pepohonan, dan buah-buahan.

Pemadaman dilakukan dengan cara penyemprotan menggunakan mesin portable milik BPBD PPU dan pompa punggung milik DPKP Petung. Selain itu, dua unit mobil operasional BPBD PPU juga turut andil dalam upaya pemadaman.

“Alhamdulillah, sekitar pukul 15.50 Wita pemadaman dan pendinginan telah selesai di lakukan,” ujar Budi Santoso.

Penyebab kebakaran masih dalam penyelidikan. Namun, petugas BPBD PPU memastikan bahwa tidak ada potensi munculnya titik api baru di lokasi karhutla.

“Secara visual dilokasi karhutla tersebut sudah padan dan tidak ada potensi munculnya titik api baru dan seluruh personil yang terlibat dalam proses pemadaman kembali ke pos masing-masing,” tutupnya. (BPBDKaltim/Adv/Tya)

Tags

Berita Terkait

Back to top button
Close

Mohon Non-aktifkan Adblocker Anda

Iklan merupakan salah satu kunci untuk website ini terus beroperasi. Dengan menonaktifkan adblock di perangkat yang Anda pakai, Anda turut membantu media ini terus hidup dan berkarya.