HeadlineSorotan

Rekor 279 Kasus Positif Covid-19 dalam Sehari di Kaltim, Tertinggi di Luar Jawa

Hari ini Kalimantan Timur mencatatkan kasus positif covid-19 terbanyak di luar Jawa dengan 279 kasus yang tersebar di 6 kabupaten/kota.

Samarinda, intuisi.co – Hari demi hari, kasus covid-19 di Kaltim terus melesat tinggi. Tapi tak pernah setinggi ini. Bahkan menjadi yang terbanyak di luar Jawa pada Jumat, 4 September 2020.

Dari 3269 kasus baru covid-19 di Indonesia hari ini, hanya DKI Jakarta (880); Jawa Barat (385); dan Jawa Timur (350) melaporkan kasus positif lebih banyak dari Kaltim. Dari pendataan Satgas Penanganan Covid-19 Nasional, Kaltim dilaporkan bertambah 281 kasus positif.

Namun demikian, dalam laporannya pada Jumat sore, Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19 Kaltim, Andi M Ishak, mengumumkan 279 kasus tambahan di provinsi ini. Membuat jumlah kasus akumulatif hingga Jumat ini, telah mencapai 4815.

“Penambahan kasus positif ini berasal dari Berau 12 kasus positif baru, Kutai Barat (Kubar) 1, Kutai Kartanegara (Kukar) 87, Mahakam Ulu (Mahulu) 3, Balikpapan 145, dan Samarinda 31,” urai Andi M Ishak dalam rilisnya via meeting room Zoom. “Probable masih tetap 20 dan masih dalam proses 709,” sambungnya.

Tujuh Kasus Meninggal Dunia

Andi juga melaporkan tambahan 7 kasus meninggal dunia pada hari ini. Dua kasus berasal dari Kukar. Yakni KKR 589 wanita 53 tahun dengan gejala infeksi saluran pernapasan akut (ISPA) yang meninggal dunia 3 September 2020 di RSUD Abdul Wahab Sjahranie (AWS) Samarinda. Terkonfirmasi positif pada hari ini.

Berikutnya KKR 373 laki-laki 40 tahun yang terkonfirmasi positif 22 Agustus 2020. Dirawat di RSUD Abadi Samboja dengan gejala ISPA. Meninggal dunia hari ini, 4 September 2020.

Kemudian dari Balikpapan terdapat tambahan 3 kasus meninggal dunia. BPN 2019 laki-laki 81 tahun dengan gejala ISPA mengembuskan napas terakhir pada 26 Agustus 2020 di RSUD Kanudjoso Djatiwibowo (RSKD). Terkonfirmasi positif covid-19 pada hari ini.

Sehari sebelumnya, BPN 2068 laki-laki 63 warga Balikpapan, juga terkonfirmasi positif covid-19. Dan pada hari ini juga meninggal dunia di RSKD.

Pada hari yang sama, BPN 2076 wanita 40 tahun di RSKD dengan gejala ISPA, juga terkonfirmasi positif virus corona setelah meninggal dunia pada 28 Agustus 2020 lalu.

Sedangkan dari Samarinda 2 kasus meninggal dunia, adalah SMD 1006, laki 61 tahun dengan gejala ISPA. Meninggal dunia 1 September 2020 di RSUD AWS. Terkonfirmasi positif covid-19 pada hari ini.

Dan smd 1019 laki-laki 71 tahun dengan gejala ISPA meninggal dunia 1 September 2020 di RSUD AWS. Terkonfirmasi positif covid-19 pada 3 September 2020. Namun pemulasaran dan pemakaman tidak dilakukan sesuai protokol covid-19.

Dengan demikian, total kasus covid-19 meninggal dunia di Kaltim hingga saat ini telah mencapai 199. Sedangkan masih dirawat ada 1977. Berkurang 86 pasien telah dinyatakan sembuh. Dengan perincian 2 dari Kukar, Balikpapan 40, dan Samarinda 44. Total kasus sembuh hingga hari ini telah mencapai 2639. (*)

Tags

Berita Terkait

Back to top button
Close

Mohon Non-aktifkan Adblocker Anda

Iklan merupakan salah satu kunci untuk website ini terus beroperasi. Dengan menonaktifkan adblock di perangkat yang Anda pakai, Anda turut membantu media ini terus hidup dan berkarya.