Samarinda, intuisi.co – Andi Harun dan Rusmadi Wongso resmi menjadi wali kota dan wakil wali kota Samarinda. Keduanya telah dilantik oleh Gubernur Kaltim Isran Noor pada Jumat, 26 Februari 2021. Program kerja 100 hari pertama pun mulai dieksekusi.
Pelantikan wali kota dan wakil wali kota Samarinda tersebut dilakukan secara daring oleh Isran Noor dari Kantor Gubernur Kaltim, Jalan Gajah Mada. Andi Harun dan Rusmadi Wongso mengikuti via telekonferensi dari Rumah Jabatan di Jalan Lejen S Parman, Kelurahan Gunung Kelua, Kecamatan Samarinda Ulu.
“Sebagai langkah awal, saya dan Pak Rusmadi mulai mencanangkan program 100 hari kerja,” sebut Andi Harun kepada awak media selepas pelantikan.
Dalam seremoni tersebut, Andi Harun juga menerima senarai strategi menuntaskan persoalan Samarinda yang diserahkan Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Samarinda, Sugeng Chairuddin. Senarai tersebut disusun Sekda dan jajaran organisasi perangkat daerah (OPD) di lingkungan Pemkot Samarinda. Sehingga visi dan misi Andi-Rusmadi bisa terintegrasi baik selama 100 hari ke depan.
“Saya sangat bersyukur Sekda beserta seluruh pimpinan OPD begitu responsif dan tanggap untuk mempersiapkan itu,” sebutnya.
Mengenai program 100 hari kerja, Andai Harun menyorot mengenai pengentasan banjir dan bidang infrastruktur pendukungnya. Ia memastikan persoalan tersebut bakal jadi prioritas. Penanganan pun bakal dimulai terhadap daerah-daerah yang selama ini mengalami banjir terparah seperti simpang empat Jalan Wahid Hasyim (Sempaja) dan persimpangan Alaya di Jalan DI Panjaitan.
Ketua DPD Partai Gerindra Kaltim itu juga memberi perhatian khusus terhadap penanganan pandemi covid-19. Dengan kasus positif yang terus ditemukan, hal ini memang mesti jadi perhatian serius. Andi Harun pun bakal mempelajari lagi regulasi yang telah disusun Satgas Penangan Covid-19 Samarinda. “Sambil kami pelajari. Apakah ada yang perlu ditambah atau direvisi,” ungkapnya.
Andi juga memastikan program 100 hari kerja bakal mengedepankan prinsip cepat dan berbiaya murah. Namun tak meninggalkan pola kerja yang tepat sasaran dan bermanfaat langsung kepada masyarakat.
Target Andi Harun Wujudkan Masyarakat Religius
Selain itu, sebagai wali kota, dalam kepemimpinannya bersama Rusmadi, Andi Harun berharap bisa mewujudkan masyarakat religius di Samarinda. Mengedepankan nilai-nilai agama dan memegang teguh tradisi adat serta istiadat.
“Momentum ini merupakan awal untuk memulai amanah yang tidak ringan,” pungkasnya. (*)
View this post on Instagram