PariwaraPemprov KaltimSamarinda

Disdikbud Kaltim: Kurikulum Merdeka Pengembangan Karakter Siswa

Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kaltim, memandang kurikulum penting diimplementasikan masif di sekolah pengembangan karakter

Samarinda, intuisi.co -Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kaltim, Muhammad Kurniawan memandang Kurikulum Merdeka penting untuk pengembangan karakter siswa. Sebagai bentuk implementasi Kurikulum Merdeka, pihaknya berharap karakter siswa bisa semakin baik. Terutama yang berkaitan dengan Pancasila.

Dia mengatakan, Kurikulum Merdeka ditandai dengan perubahan penting dalam pembelajaran di Indonesia. Pembelajaran berbasis proyek juga jadi inti untuk semakin menguatkan karakter siswa.

“Siswa diajak untuk memecahkan masalah dunia nyata, berkolaborasi dengan teman-teman mereka dan mengasah kemampuan berpikir kritis serta kreativitas,” ujar Kurniawan belum lama ini.

Dia menegaskan, Kurikulum Merdeka juga tak akan bisa berjalan jika tak disertai dari dukungan banyak pihak. Dalam hal ini, Kurniawan mengatakan guru punya peran yang sangat krusial.

“Guru harus mampu beradaptasi dengan perubahan yang terjadi pada peserta didik, terutama dalam konteks interaksi mereka di masyarakat dan teknologi digital,” sambung dia.

Kurniawan juga mengingatkan para guru untuk terus memaksimalkan kapasitas dan meningkatkan kualitasnya. Apalagi dengan banyaknya perubahan saat ini, guru dituntut untuk lebih memahami karakter siswa lebih mendalam.

Tak hanya pihak sekolah, orangtua siswa juga diminta untuk mendukung implementasi Kurikulum Merdeka. Diharapkan, orangtua siswa juga bisa menanamkan nilai-nilai Pancasila itu dalam kehidupan sehari-hari. (DisdikbudKaltim/Adv/Ina)

Tags

Berita Terkait

Back to top button
Close

Mohon Non-aktifkan Adblocker Anda

Iklan merupakan salah satu kunci untuk website ini terus beroperasi. Dengan menonaktifkan adblock di perangkat yang Anda pakai, Anda turut membantu media ini terus hidup dan berkarya.