DPRD Samarinda

DPRD Samarinda Minta Anggaran Pendidikan Prioritas pada 2023

Menjelang pergantian tahun saat ini, para anggota DPRD Samarinda khususnya di Komisi IV kembali menggelar rapat hearing bersama Dinas Pendidikan.

Samarinda, intuisi.co – Menjelang pergantian tahun saat ini, para anggota DPRD Samarinda khususnya di Komisi IV kembali menggelar rapat hearing bersama Dinas Pendidikan (Disdik) untuk membahas prioritas penggunaan anggaran di 2023 mendatang.

“Di tahun 2023 nanti, kita akan mencari prioritasnya. Kita tahu anggaran itu selalu tidak mencukupi, jadi kita ingin prioritasnya,” ujar Sri Puji Astuti usai gelaran hearing, Senin (31/10/2022).

Sejumlah pembahasan untuk memajukan dunia pendidikan di Kota Tepian pun menjadi hal lain yang turut dibahas. Seperti, pengalokasian dana untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia sebagai tenaga didik.

Selain membahas dunia pendidikan Kota Tepian, dijelaskannya pula kalau permasalahan budaya menjadi hal lain yang turut disorot.

Persoalan budaya bukan tanpa sebab dibahas, pasalnya menurut Sri Puji Astuti, kebudayaan saat ini seakan-akan terus terpinggirkan.

“Dengan dana yang kami lihat berjumlah Rp 1,27 miliar itu kecil sekali sedangkan, kita ini sangat membutuhkan program untuk mengelola museum bagaimana nanti cagar budayanya,” tambahnya.

Tak hanya itu, Puji juga menjelaskan persoalan lain yang dibahas pihaknya bersama Disdik Samarinda ialah terkait pemberian TTP (insentif) untuk guru yang sudah menerima TPG (Tunjangan Profesi Guru), Pusat Layanan Autis yang dikelola Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, pemberian gaji kepada guru pendamping anak berkebutuhan khusus yang bersekolah di sekolah umum.

“Dan penerimaan murid baru,” imbuhnya.

Menurut Puji, untuk anggaran tahun 2023, Komisi IV dan Dinas Pendidikan harus sepakat bersama-sama mencari kegiatan-kegiatan yang perlu diprioritaskan untuk dilaksanakan, mengingat anggaran yang tersedia tidak akan cukup untuk melaksanakan semuanya secara bersamaan.

“Kita harus mencari program yang benar-benar diprioritaskan,” tandasnya. (*)

Berita Terkait

Back to top button
Close

Mohon Non-aktifkan Adblocker Anda

Iklan merupakan salah satu kunci untuk website ini terus beroperasi. Dengan menonaktifkan adblock di perangkat yang Anda pakai, Anda turut membantu media ini terus hidup dan berkarya.