Merasa Ditolak Beasiswa Kaltim Tahap II? Ini Cara Mengadu
BP-BKT membuka pengaduan bagi pendaftar yang ditolak Beasiswa Kaltim tahap II. Ini mekanisme dan batas waktunya.
Samarinda, intuisi.co – Beasiswa Kaltim tahap II telah diumumkan oleh Badan Pengelola Beasiswa Kaltim (BP-BKT) pada 4 November 2023 lalu. Namun, tidak semua pendaftar mendapatkan kabar baik. Ada yang merasa kecewa karena statusnya ditolak.
Bagi Anda yang mengalami hal tersebut, jangan berkecil hati. Anda masih bisa menyampaikan pengaduan kepada BP-BKT. Kepala BP-BKT, Iman Hidayat mengatakan, pihaknya membuka kesempatan bagi pendaftar yang ingin mengajukan pengaduan terkait hasil seleksi Beasiswa Kaltim tahap II.
“Pengaduan ini diperuntukkan untuk pendaftar yang statusnya ditolak,” ungkap Iman.
Lalu, bagaimana cara mengadu? Iman menjelaskan, ada beberapa hal yang harus diikuti para pendaftar. Pertama, pengaduan bisa dilakukan melalui menu “pengaduan” yang tersedia di dashboard masing-masing pendaftar. Kedua, pengaduan harus dikirim dalam periode yang telah ditentukan, yaitu sejak 6 November 2023 pukul 15.00 Wita hingga 12 November 2023 pukul 23:59 Wita.
“Pengaduan bisa dikirim sampai hari ini. 12 November ini terakhir pada pukul 23.59 Wita,” sambung Iman.
Ketiga, pengaduan akan ditanggapi secara berurutan sesuai dengan waktu masuknya pengaduan. Iman mengatakan, pihaknya akan memberikan tanggapan terkait pengaduan itu berurut. Jadi, semakin cepat Anda mengirim pengaduan, semakin cepat pula Anda mendapatkan tanggapan.
“Kami akan berikan tanggapan terkait pengaduan itu berurut. Jadi sesuai waktu masuknya pengaduan,” tambah Iman.
Iman berharap, pemberitahuan ini bisa dipahami oleh para pendaftar yang merasa perlu untuk mengirimkan pengaduan. Sehingga, pihaknya juga bisa cepat memproses pengaduan yang ada.
“Pengumuman ini disampaikan agar dapat menjadi perhatian bagi pendaftar beasiswa,” tandasnya. (DisdikbudKaltim/Adv/Ina)