PariwaraPemprov KaltimSamarinda

Misi Ciptakan Naker Kompeten, Disnaker Kaltim Genjot Program Magang

Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Kaltim terus berkomitmen untuk menghasilkan tenaga kerja yang kompeten dan berkualitas

Samarinda, intuisi.co-Kepala Disnakertrans Kaltim, Rozani Erawadi bahwa pihaknya meluncurkan program pelatihan dan magang itu juga dalam rangka pembangunan daan pengembangan Ibu Kota Nusantara (IKN).

“Ini program penting sebagai upaya menghadapi tuntutan perkembangan pembangunan di Kaltim,” ungkapnya belum lama ini.

Rozani mengatakan, menyiapkan sumber daya manusia yang berkualitas dan siap terjun ke industri juga jadi salah satu cara untuk mendukung perkembangan IKN. Sebagai informasi, program pelatihan dan magang itu didanai pemerintah.

Tercatat, untuk program magang di dalam negeri sudsh diadakan untuk 366 peserta. Mereka datang dari berbagai daerah di Kaltim. Mulai Samarinda, Balikpapan, Bontang, Kutai Timur (Kutim), Kutai Barat (Kubar), Penajam Paser Utara (PPU), hingga Paser.

“Magang kerja adalah bentuk pendidikan dan pelatihan kejuruan teknis yang menggabungkan off the job training dan on the job training, memungkinkan peserta memperoleh pengetahuan, keterampilan, dan kompetensi yang diperlukan di perusahaan,” sambung Rozani.

Diharapkan, peserta yang mengikuti program itu bisa mengembangkan pengalaman kerja di dunia nyata. Pengalaman itu mencakup mental, etos kerja, perilaku, hingga budaya kerja di industri. Program magang di dalam negeri itu berdurasi 5 bulan dan didanai oleh APBN.

Lalu untuk pelatihan selama 1 bulan dan magang selama 3 bulan dibiayai melalui APBD. Dia mengatakan, tujuan dari program ini juga agar memberikan pengalaman luar biasa untuk para peserta dan pengetahuan yang mendalam.

“Dengan inisiatif seperti ini, Kaltim berkomitmen untuk menciptakan sumber daya manusia yang siap menghadapi tantangan pembangunan IKN,” tegasnya.
Oleh sebab itu, hadirnya program pelatihan dan magang ini jadi salah satu upaya strategis dalam mempersiapkan tenaga kerja yang kompeten dan siap berkontribusi untuk memajukan pembangunan nasional. (DisnakertransKaltim/Adv/Ina)

Tags

Berita Terkait

Back to top button
Close

Mohon Non-aktifkan Adblocker Anda

Iklan merupakan salah satu kunci untuk website ini terus beroperasi. Dengan menonaktifkan adblock di perangkat yang Anda pakai, Anda turut membantu media ini terus hidup dan berkarya.