Sorotan

Isran Noor Yakinkan Pemindahan IKN ke Kaltim Tak Bermasalah di Tengah Pandemi

Pemindahan ibu kota negara (IKN) ke Kaltim disebut-sebut terus berjalan. Meskipun fokus pemerintah saat ini adalah penanganan pandemi covid-19.

Samarinda, intuisi.co – Wabah virus corona membawa dampak ke mana-mana. Maka tak mengherankan bila nada sumbang menggema berkaitan eksekusi proyek pemindahan ibu kota negara (IKN). Kendati demikian, telah dipastikan bahwa saat ini agenda megaproyek tersebut masih tetap dijalankan.

“Tetapi yang pasti tidak menjadi fokus utama. IKN masuk prioritas nasional kedua,”  sebut Deputi Pengembangan Regional Bappenas Rudy Soeprihadi Prawiradinata kepada sejumlah media dalam teleconference pada akhir April 2020.

Pembangunan IKN masih tahap penyelesaian masalah teknis. Terutama master plan. Dan ada kemungkinan pembangunan infrastruktur dasar dimulai tahun depan. “Basic-nya saja masih disiapkan. Itu pun perlu dipertajam,” katanya.

Deputi Bidang Sarana dan Prasarana Bappenas, Kennedy Simanjuntak, menambahkan bahwa proses pembangunan infrastruktur di IKN pun tetap berjalan. Misalnya pembangunan dam atau embung.

“Pembangunan IKN masih persiapan-persiapan. Kami menunggu master plan,” katanya.

“Jalan Terus, Tidak Ada Masalah”

Gubernur Kaltim, Isran Noor, dalam keterangan persnya menuturkan bahwa IKN merupakan urusan negara. Yang mengatur pemerintah pusat. Dan hingga saat ini disebut tidak ada masalah. Daerah hanya menunggu perkembangan dari pusat. “Jalan terus, tidak ada masalah. IKN itu urusan negara,” singkat Isran.

Penjabat Sekprov Kaltim, M Sabani, meminta masyarakat tak perlu khawatir soal kelanjutan pemindahan IKN. Yang jelas, pasti ada langkah-langkah prioritas dari pemerintah pusat. “Kita ikuti saja pemerintah. Undang-undangnya juga bagaimana, kami belum tahu. Tentu, jika aturannya sudah terbit, bisa saja pusat lebih fokus,” pungkasnya. (*)

 

View this post on Instagram

 

Tak kenal maka tak sayang. Maka biarkan perkenalan ini mendahului kisah kasih kami dan Anda untuk tahun-tahun yang akan datang. Intuisi adalah media dalam jaringan yang berdomisili di Samarinda, Kalimantan Timur. Menayangkan berita seputar Kaltim dan dunia sejak 3 Februari 2020. Menyuguhkan informasi yang dikemas secara mendalam, deskriptif, dan akurat. Diperkuat sumber daya manusia berkompeten dan pengalaman di bidangnya. Memastikan setiap produk diluncurkan memenuhi ketentuan sebagaimana nilai-nilai dalam kode etik jurnalistik. Kenali juga kami lebih dalam dengan mengikuti akun media sosial kami seperti @intuisimedia di Instagram, @intuisimedia di Twitter, serta intuisi.co di Facebook. #kaltim #kalimantantimur #intuisi #intuisimedia

A post shared by intuisi.co (@intuisimedia) on

Tags

Berita Terkait

Back to top button
Close

Mohon Non-aktifkan Adblocker Anda

Iklan merupakan salah satu kunci untuk website ini terus beroperasi. Dengan menonaktifkan adblock di perangkat yang Anda pakai, Anda turut membantu media ini terus hidup dan berkarya.