Sorotan

Bertambah Lagi, Ayah dan Anak Pasien Covid-19 Balikpapan Sembuh setelah 40 Hari

Meski satu pasien kembali terkonfirmasi positif virus corona di Balikpapan, jumlah kasus yang sembuh juga makin meningkat.

Balikpapan, intuisi.co – Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Balikpapan menerima 12 hasil swab pada 1 Juni 2020 ini. Seluruhnya dari lab PCR RSUD Abdul Wahab Sjahranie Samarinda. Di antaranya, hanya satu yang terkonfirmasi positif covid-19.

“Untuk pertama kali kita memeriksa di RSUD Abdul Wahab Sjahranie Samarinda yang juga mem-back up jika ada hal di sini yang mendesak,” sebut Wali Kota Balikpapan Rizal Effendi.

Dari sampel swab yang diperiksa tersebut, ada dua pasien covid-19 di Rumah Sakit Tentara Dr Hardjanto Balikpapan dinyatakan sembuh. Yakni pasien BPN 34 dan BPN 44. Keduanya merupakan ayah dan anak. Sang anak yang lebih dulu terkonfirmasi positif, telah menghabiskan 40 hari perawatan di rumah sakit. Perlu empat kali hasil pengujian swab hingga kasus ini dinyatakan sembuh. Sedangkan ayahnya dirawat dalam 20 hari, terkonfirmasi sembuh setelah tiga kali pengujian swab.

Dengan penambahan satu pasien positif, kasus akumulatif di Balikpapan kini naik menjadi 62. Dengan pasien sembuh bertambah dua menjadi 43. Serta kasus positif meninggal dunia tetap dua orang. “Dengan demikian, pasien positif yang masih dirawat saat ini ada 17 orang,” lanjut Rizal Effendi.

Kasus pasien dalam pengawasan (PDP) di Balikpapan juga kembali berkurang dan tersisa 22 yang masih dirawat. Sedangkan kasus orang tanpa gejala (OTG) bertambah empat menjadi 41. Kasus orang dalam pemantauan (ODP) berkurang 33 menjadi 180. Serta 17 pasien masih menanti hasil pemeriksaan sampel swab. Baik dari lab-lab di Balikpapan, RSUD AWS Samarinda, serta BBLK Surabaya. (*)

Tags

Berita Terkait

Back to top button
Close

Mohon Non-aktifkan Adblocker Anda

Iklan merupakan salah satu kunci untuk website ini terus beroperasi. Dengan menonaktifkan adblock di perangkat yang Anda pakai, Anda turut membantu media ini terus hidup dan berkarya.