HeadlineSorotan

Vaksin Covid-19 Tiba di Kaltim, Samarinda Dapat Paling Banyak

Kasus positif virus corona aktif di Kaltim masih kisaran 3 ribu seiring konfirmasi harian yang konsisten tinggi. Kedatangan vaksin covid-19 menjadi angin segar. 

Samarinda, intuisi.co – Vaksin covid-19 tiba di Kaltim saat tren penularan virus corona kembali meninggi di provinsi ini. Namun demikian, penyalurannya ke kabupaten/kota tak dapat langsung dieksekusi.

Selasa, 5 Januari 2021, Satgas Penanganan Covid-19 Kaltim mengumumkan tambahan 281 kasus positif virus corona. Dengan perincian Berau 42 kasus, Kutai Barat 7 kasus, Kutai Kartanegara 37 kasus, Kutai Timur 18 kasus, dan Paser 21 kasus. Diikuti Penajam Paser Utara 3 kasus, Balikpapan 94 kasus, Bontang 23 kasus, dan Samarinda 36 kasus.

Penambahan juga dilaporkan terhadap pasien sembuh sebanyak 276 kasus. Terdiri dari Berau 54 kasus, Kutai Kartanegara 20 kasus, Kutai Timur 41 kasus, dan Paser 4 kasus. Selain itu Penajam Paser Utara 11 kasus, Balikpapan 61 kasus, Bontang 39 kasus, dan Samarinda 46 kasus. Sedangkan 8 pasien lainnya dilaporkan meninggal dunia berasal dari Kutai Timur 2 kasus, Bontang 1 kasus, Balikpapan 2 kasus, dan Samarinda 3 kasus.

Hingga pukul 15.00 Wita tadi, akumulasi kasus positif virus corona di Kaltim telah mencapai 28.358 orang atau 762 kasus pernah 100 ribu penduduk. Dengan besaran positif rate 17,1 persen dari kasus diperiksa. Sebanyak 23.811 atau 84 persen dari kasus positif telah dinyatakan sembuh, dan 2,7 persen atau 777 kasus dilaporkan meninggal dunia. Menyisakan 3770 kasus aktif atau masih dalam perawatan.

Distribusi Vaksin Covid-19 di Kaltim

Masih maraknya kasus covid-19 di Kaltim, menjadikan program vaksinasi yang sedang bergulir menjadi angin segar di tengah penanganan pandemi. Di Kaltim, suplai 25 ribu dosis untuk lebih 12 ribu tenaga medis telah tiba hari ini.

“Ya, hari ini tiba. Vaksin jumlahnya 25.520 dosis untuk 12.760 orang,” sebut Kepala Dinas Kesehatan Kaltim Padilah Mante Runa setelah Rapat Koordinasi Kesiapan Pelaksanaan Vaksinasi Covid-19 dan Kesiapan Penegakan Protokol Kesehatan di Ruang Heart of Borneo Kantor Gubernur Kaltim, Selasa 5 Januari 2021, dilansir dari rilis resmi Pemprov Kaltim.

Vaksin tiba di Balikpapan melalui jalur udara menggunakan pesawat Garuda tepat pukul 08.10 Wita. Selanjutnya, vaksin dikawal jajaran Polda Kaltim menuju Samarinda. “Vaksin sekitar pukul 13.00 tiba di gudang vaksin kita di Jalan Anggur Samarinda,” lanjutnya.

Vaksin kemudian disimpan dalam cold room gudang vaksin milik Dinas Kesehatan Kalt dengan suhu penyimpanan 2 8” C sesuai persyaratan. Berikutnya, vaksin didistribusikan secara proporsional ke kabupaten dan kota. Namun, distribusi masih menunggu dikeluarkannya emergency use authorization (EUA) dari BPOM.

Rencana distribusi, sebut Padilah, Kabupaten Berau mendapat 1.800 dosis, Balikpapan 4.670 dosis, Bontang 1.700 dosis, dan Samarinda 6.000 dosis. Sedangkan Kutai Barat 1.750 dosis, Kutai Kartanegara 3.400 dosis, Kutai Timur 2.600 dosis, Paser 1.700 dosis, Mahakam Ulu 800 dosis, dan Penajam Paser Utara 1.100 dosis.

Vaksin diprioritaskan bagi tenaga kesehatan yang berhubungan atau kontak langsung dengan pelayanan dan penanganan covid-19 di rumah sakit (ICU/isolasi) maupun pusat pelayanan kesehatan.

Sedangkan logistik penunjang pemberian vaksinasi telah diterima Dinas Kesehatan Kaltim berupa ADS 0,5 ml sebanyak 44.200 pcs, safety box 450 pcs dan swab alkohol 221 pcs. (*)

Tags

Berita Terkait

Back to top button
Close

Mohon Non-aktifkan Adblocker Anda

Iklan merupakan salah satu kunci untuk website ini terus beroperasi. Dengan menonaktifkan adblock di perangkat yang Anda pakai, Anda turut membantu media ini terus hidup dan berkarya.