HeadlineOlahragaPariwaraPemprov KaltimSamarinda

Kabar Baik! Kontingen Futsal Kaltim Lolos PON 2024

Steering Committee AFP Kaltim, Adnan Faridhan mengaku bangga atas prestasi yang diraih kontingen futsal Bumi Mulawarman

Samarinda, intuisi.co-Kontingen futsak Kaltim akhirnya lolos ke ajang Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI/2024 Aceh-Sumatera Utara (Sumut). Tak tanggung-tanggung, tim putra maupun tim putri bakal turun dalam kompetisi antarprovinsi tersebut.

“Alhamdulillah dan bersyukur sekali Kaltim lolos karena ini sejarah buat PON Kaltim. Karena pertama kalinya futsal putri lolos ke PON. Jadi saya sangat bahagia sekali bisa meloloskan tim futsal putri Kaltim ke PON 2024 nanti,” ungkapnya saat dikonfirmasi pada Ahad, 5 November 2023.

Target ini tidak berhenti di babak kualifikasi PON saja. Adnan menyatakan pihaknya akan mempersiapkan para atletnya untuk PON kelak. Persiapan tersebut dengan menambah jam tanding melalui pertandingan uji coba dan try out.

Hal tersebut juga persiapan menjelang Pemusatan Latihan Daerah (Puslatda) yang diadakan oleh Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kaltim.

“Yang saya tahu itu semua nanti akan berkoordinasi lagi dengan KONI pastinya. Tapi yang saya dengar persiapan 6 bulan sebelum PON. Saya berharap itu bisa terlaksana karena kita juga harus matengin tim lagi,” jelas Adnan.

Dengan prestasi yang di raih saat ini, Futsal Kaltim tidak ingin jemawa dan akan menggenjot pematangan perisiapannya agar bisa meraih hasil terbaik. (DisporaKaltim/Adv/Tya)

Tags

Berita Terkait

Back to top button
Close

Mohon Non-aktifkan Adblocker Anda

Iklan merupakan salah satu kunci untuk website ini terus beroperasi. Dengan menonaktifkan adblock di perangkat yang Anda pakai, Anda turut membantu media ini terus hidup dan berkarya.